MAN 8 Jombang: Siapkan Siswa untuk Kuliah dan Wirausaha

Dalam rangka memberikan kesempatan Siwa siswi MAN 8 Jombang untuk mendapatkan informasi tentang Perguruan Tinggi Negeri yang bisa sambil bekerja maka MAN 8 Jombang pada hari Selasa, 21 Januari 2025 mengundang UT Surabaya untuk memberikan sosialisasi kepada peserta didik MAN 8 Jombang khususnya kelas XII untuk memberikan informasi bagaimana perkuliahan di Universitas Terbuka. Karena banyaknya siswa MAN 8 yang mempunyai rencana setelah lulus nanti akan bekerja atau berwirausaha yang memang di MAN 8 sudah dibekali ketrampilan yang mereka sudah kuasai dan siap untuk mandiri berwirausaha sambil kuliah di Universitas Negeri. Jadi diharapkan setelah mereka mendapatkan informasi dari UT mereka yang sudah mempunyai rencana tersebut bisa mewujudkan apa yang mereka cita citakan.

Related posts

Leave a Comment