Senin, 2 Oktober manjadi hari bersejarah bagi pengurus OSIS Masa Bakti 2017-2018. Dimana telah dilaksanakan upacara pelantikan dan serah terima jabatan pengurus OSIS Masa Bakti 2016-2017 kepada pengurus OSIS Masa Bakti 2017-2018 di lapangan upacara yang di hadiri oleh seluruh peserta didik dan dewan guru. Upacara kali ini berlangsung dengan tertip dan lancar, apalagi saat pembacaan sumpah pengurus OSIS yang di bacakan oleh H. Muhammad Syahir selaku kepala madrasah dan di ikuti oleh seluruh pengurus OSIS Masa Bakti 2017-2018 dengan sangat hitmat.

Kepemimpinan OSIS Masa Bakti 2017-2018 di pegang oleh Alan Syadida sebagai ketua, dan Febiane Muhanifah sebagai wakil ketua. Pengurus OSIS Masa Bakti 2017-2018 berjumlah 30 peserta didik perwakilan dari kelas X dan XII. Dimana 11 diantaranya adalah dari kelas X. dan yang menjadikan istimewa dalam kepengurusan OSIS kali ini adalah sang ketua OSIS yang berasal dari kelas X.


Degan dilaksanakannya pelantikan dan serah terima jabatan pengurus OSIS, kepala madrasah selaku Pembina upacara berpesan dan berharap untuk pengurus OSIS Masa Bakti 2017-2018 untuk mewujudkan MAN 5 Jombang menjadi lebih baik dan menciptakan generasi yang berprestasi dan mandiri. Sesuai dengan motto Kementerian Agama, Yakni “Madrasah Lebih Baik, Lebih Baik Madrasah” (aln &ds)