Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 8 Jombang melaksanakan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun Pelajaran 2022/2023 pada Senin-Rabu, 18-20 Juli 2022. MATSAMA hari pertama diawali dengan kegiatan upacara pembukaan yang dilaksanakan di halaman MAN 8 Jombang dan di ikuti oleh 225 siswa. Pembukaan kegiatan MATSAMA dihadiri oleh semua Guru, dan Tenaga Kependidikan MAN 8 Jombang. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala MAN 8 Jombang, Dra. Hj. Farida Priyatna, M.M dimulai pukul 06.45 WIB.
Kepala Madrasah menyapa para peserta didik baru dengan ucapan selamat datang dan selamat bergabung di MAN 8 Jombang.Orang nomor satu di MAN 8 Jombang mengungkapkan bahwa tujuan dari pelaksanaan MATSAMA adalah untuk mengenal sistem pembelajaran,ciri khas,karakter dan budaya lingkungan madrasah. Selain itu, kegiatan Matsama juga untuk menumbuhkan perasaan cinta dan bangga belajar di madrasah, serta mengembangkan kreativitas dan disiplin peserta didik yang cerdas dan berakhlakul karimah,” .
Setelah upacara pembukaan usai, acara dilanjutkan dengan kegiatan pemberian materi yang sudah dijadwalkan panitia. Adapun materi yang disampaikan pada MATSAMA ini adalah Kemadrasahan oleh Drs. H. Ach. Sulaiman, M.Pd.I, Moderasi Beragama oleh Misbakhul Arif, M.Pd.I, Budaya Digital oleh Hj. Aris Wulandari, S.Si, dan yang terakhir yakni Tes BTQ.
Siswa-siswi sangat antusias mengikuti MATSAMA hari pertama. Kegiatan semakin semarak dengan dengan ice breaking yang diberikan oleh OSIM MAN 8 Jombang. Acara MATSAMA hari pertama berjalan lancar. Kegiatan MATSAMA hari pertama selesai pukul 11.30 dan ditutup dengan apel untuk evaluasi. Salah satu peserta MATSAMA, Aprilia Tri Wulandari mengungkapkan rasa bahagianya mengikuti kegiatan MATSAMA. “Kegiatan MATSAMA MAN 8 Jombang sangat menyenangkan, kita bisa mengenal MAN 8 Jombang yang begitu luar biasa. Kegiatan juga dikemas dengan game sehingga acara tidak membosankan. Saya tidak sabar mengikuti MATSAMA hari selanjutnya,” ungkap gadis yang kerap disapa April ini. (Humas MAN 8)